Beranda > Seputar Pondok > Warta > Saling Mengenal Di Pontren Al-Anwar 3

Saling Mengenal Di Pontren Al-Anwar 3

Rembang – KH Majid Kamil dalam tausiahnya menuturkan bahwa terkadang masih ada yang orang yang ambigu dengan kata taaruf. Padahal, terdapat perbedaan antara kata ta’arruf yang huruf ra’ di tashdid dengan kata ta’aaruf dengan huruf ‘ain yang di baca panjang dan tanpa huruf ra’ yang di tashdid. Kata yang pertama ‘ta’arruf yang huruf ra’ di tashdid’ berma’na ‘mengenal’ sedangkan kata kedua yaitu kata ‘ta’aaruf dengan huruf ‘ain yang di baca panjang dan tanpa huruf ra’ yang di tashdid’ berma’na ‘saling mengenal’. (17/9)

Pada senin malam kemaren, pondok pesantren al-Anwar 3 mengadakan acara saling mengenal atau biasa disebut dengan acara taaruf. Acara yang diselenggarakan di halaman STAI al-Anwar ini berjalan dengan hikmat.

BACA JUGA :  Perkenalkan, Gedung Kopontren Al-Anwar 3

Acara ini dibuka dengan lantunan shalawat, dilanjutkan dengan pembawa acara yang masuk dan mengatur jalannya acara hingga berakhir pada do’a. Acara yang diselenggarakan pada malam hari ini juga diisi dengan petuah-petuah yang bermanfaat dan juga ajang untuk meng-eksplorasi inovasi yang akan dikembangkan di pesantren ini, yang salah satunya yaitu ekotern dan kopontren.

Acara yang diselenggarakan pada malam hari ini juga diisi dengan petuah-petuah yang bermanfaat dari guru-guru besar, yaitu KH Abdul Ghofur Maimoen dan KH Majid kamil. Dalam acara ini pula beliau berdua mengisahkan cerita inspiratif dari syekh Maimoen Zubair semasa hidupnya. Hal tersebut dimaksudkan agar antara santri dan gurunya saling mengenal. (FN)

Tim Multimedia PP. Al Anwar 3
Website dikelola oleh Tim Multimedia Pondok Pesantren Al Anwar 3 Sarang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *