Beranda > Senggang > Puisi Santri > Menuju Diriku Sendiri

Menuju Diriku Sendiri

Menuju diriku sendiri

Aku berpapasan dengan diriku yang lain

Seorang remaja yang tengah sibuk

Bermain api di tepi sebuah jurang

Berpapasan dengan pencuri yang berteriak, “Maling”!

Pelanggar janji yang berteriak, “Pengkhianat”!

Dan lelaki yang dimahkotai duri

Tersalib di atas bukit sebuah sakit

 

Menuju diriku sendiri

Aku melihat para penyair dengan tubuh berlumur sunyi

Membangun kuil dari perca-perca luka

Adakah kutemui sebuah kebenaran?

Yang terlahir dari para pengagung janji

 

Menuju diriku sendiri

Aku memeriksa jejak-jejak yang aku tinggalkan

Dalam sepi yang merebah lelah

Dalam tanda-tanda yang kau torehkan

BACA JUGA :  Jiwa Tamak

 

Menuju diriku sendiri

Sebuah tempat sebelum

Akhirnya aku menemukan-MU

Ada suara yang minta disenyapkan

Tuhan… Sudahkah tiba saatnya aku pulang?

Puisi karya: Ummi Muizzah, santri asal Tuban.

Tim Multimedia PP. Al Anwar 3
Website dikelola oleh Tim Multimedia Pondok Pesantren Al Anwar 3 Sarang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *